Kamis, 29 September 2011

PEMBUATAN FILM KOLABORASI (3-14 Oktober 2011)


Merupakan pembuatan film kerjasama  antar mahasiswa Prodi Televisi dan Film anggota BKS-PTSI.
Tahapan produksi film kolaborasi terdiri dari : workshop produksi film (4 hari),
persiapan produksi (2 hari), produksi/ syuting (3 hari) dan editing (5 hari)

Lokasi workshop dan
kantor produksi                  : ISI Surakarta
Lokasi syuting                    : Surakarta dan sekitarnya
Studio Pasca Produksi       : Prodi Tv dan Film ISI Surakarta

Pembukaan Tanggal 3 Oktober 2011 di R. Seminar ISI Surakarta

Peserta :
Mahasiswa prodi Televisi dan Film anggota BKS-PTSI, tiap prodi diwakili 2 (dua) orang mahasiswa.Adapun perguruan tinggi seni yang memiliki Prodi Televisi dan Film antara lain : IKJ, ISI Surakarta, ISI Yogyakarta, ISI Padang Panjang, STSI Bandung. Sehingga jumlah mahasiswa yang
berpartisipasi sebanyak 10 orang.
Workshop :
Untuk menyamakan persepsi dalam produksi sebuah film,akan didahului workshop selama 4 hari (28 jam) oleh para praktisi dibidangnya.
Para praktisi yang akan memberikan workshop :
Produksi                 : Subagjo
Penulisan Skenario  : Armantono
Penyutradaraan       : Slamet Rahardjo Djarot
Kamera                   : Arif Retno P
Suara dan Editing    : Hartanto
Persiapan Produksi ( 2 hari), dibimbing seorang mentor.
Tahap persiapan produksi memegang peranan penting untuk keberhasilan sebuah produksi film.
Pada tahap ini, dibawah bimbingan seorang mentor bidang produksi akan dilakukan pembentukan kelompok produksi, pembuatan skenario, konsep penyutradaraan, konsep artistik, konsep kamera,
konsep suara, konsep editing dan perancangan produksi (termasuk pencarian lokasi dan casting pemain). Juga dilaksanakan peminjaman alat, lokasi, transportasi konsumsi dan akomodasi.
Produksi  (3 hari), dibimbing seorang mentor.
Pada tahap ini dilaksanakan pengambilan gambar dan suara di lokasi dengan karakter tokoh didalamnya. Kegiatan syuting akan dibimbing seorang mentor penyutradaraan.
Pasca Produksi (5 hari), dibimbing seorang mentor.
Tahap Pasca Produksi adalah tahap penyelesaian dalam produksi film (editding,mixing dan release) yang sepenuhnya dilaksanakan di studio Pasca produksi dan dibawah supervisi seorang mentor pasca produksi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar